Belajar dari Semut
“Pada musim dingin si pemalas tidak
membajak; jikalau ia mencari pada musim menuai, maka tidak ada apa-apa.” Amsal 20:4
Waktu tidak pernah menunggu kita.
Itulah sebabnya waktu dan kesempatan
harus dipakai sebaik baiknya.
Pada waktu musim menanam kita harus
menanam, supaya ketika tiba musim menuai kita bisa memetik hasil yg kita
harapkan.
Setiap kesempatan berisi berkat Tuhan yg
tersedia bagi kita.
Apakah itu pagi hari, siang bahkan malam
hari.
Alkitab berkata bahwa berkat Tuhan selalu baru setiap pagi, artinya ada
berkat Tuhan pada pagi hari.
Perempuan Samaria meminta air pada jam
dua belas siang hari dan ia bertemu Tuhan, lalu hidupnya berubah.
Bahkan malam haripun Tuhan menyediakan
berkat bagi kita, seperti disaksikan oleh Mazmur 127:2 :
“Sia-sialah kamu bangun pagi-pagi
dan duduk-duduk sampai jauh malam,
dan makan roti yang diperoleh dengan
susah payah--
sebab Ia memberikannya kepada yang
dicintai-Nya pada waktu tidur.”
Didalam setiap kesempatan, ada berkat
Allah yg tersedia bagi kita.
Allah adalah sumber berkat yg tidak
terikat pada waktu.
MULAI SEKARANG MANFAATKAN SETIAP
KESEMPATAN YG ADA SEBAIK BAIKNYA, JANGAN MALAS.
Salomo, raja yg bijak dan penuh hikmat
itu, mengingatkan kita yg suka membuang buang waktu, yg malas, UNTUK BELAJAR
DARI SEMUT.
Tuhan Yesus memberkati ✝
Tidak ada komentar:
Posting Komentar